Related Post : Kapolda dan Danrem 162 WB NTB, Sialturrahmi ke Dompu
DOMPU – Pergolakan massa akibat pasangan Calon Bupati dan Calon Wakil Bupati Syaifurrahman Salman – Ika Rizky Veryani (SUKA) yang ditetapkan tidak memenuhi syarat (TMS) dalam pleno Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Dompu Rabu 23/09, meringankan langkah kaki Kapolda NTB Irjen. Pol. M. Iqbal, S.IK, MH, bersama Danrem 162 Wira Bhakti (WB) Brigjen TNI Ahmad Rizal Ramdani untuk bertatap muka dengan Ketua KPU dan Bawaslu setempat.

Sempatkan Membaca : Gugatan Sengketa Proses Pilkada Pasangan SUKA Diterima Bawaslu
Pada agenda pertemuan yang sangat mendadak yang dilaksanakan di ruang Media Centre Bawaslu Kabupaten Dompu Jum’at 25/09 itu, Kapolda memberikan pesan kepada Bawaslu dan KPU agar tetap mengambil keputusan sesuai koridor hukum yang berlaku. “jangan pernah menyalahi aturan” tegas Kapolda.
Selain itu Kapolda NTB dan Danrem 162 WB menyampaikan dukungannya kepada Bawaslu dan KPU Dompu agar tetap mengedepankan professional di dalam menyelesaikan pekerjaan, dengan lebih mengutamakan penerapan protocol kesehatan Covid-19. “Kami juga berpesan kepada semua unsur dan masyarakat Dompu agar secara bersama-sama menjaga Kamtibmas”, tegasnya.
Kapolda juga menyayangkan terjadinya kerawanan Kamtibmas paska penetapan pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati sehingga mengakibatkan pengerahan massa dan blockade jalan raya.
Sementara itu Danrem 162/WB member penegasan kepada Bawaslu agar tidak terpengaruh oleh siapa pun dalam melaksanakan tugas pengawasan, juga jangan pernah takut dengan tekanan dari pihak tertentu. “Kami harapkan, agar Bawaslu tetap tegas dan tidak terpengaruh oleh siapapun, dan kami yakin Bawaslu pasti akan bekerja secara Profesional,” tegasnya
Sebelumnya, Kapolda NTB dan Danrem 162 WB bertatap muka dengan pimpinan partai politik pengusung dan tim sukses pasangan SUKA guna menyampaikan harapnnya terkait keselamatan seluruh masyarakat Dompu dari penyebaran dan penularan Covid-19. “Kita semua berharap agar tidak terjadi cluster baru penyebaran Covid-19 di Kabupaten Dompu”, tegasnya.
Selain itu Danrem 162 WB bersama Kapolda NTB mengajak kepada seluruh parpol pengusung dan tim sukses beserta simpatisan untuk bersama-sama menciptakan keamanan dan ketertiban selama tahapan Pilkada berlangsung ini.
“Saya yakin yang hadiri ini adalah tokoh-tokoh yang dapat membantu TNI dan POLRI untuk mencipatakan Pilkada yang aman dan damtidak ada kaitan dengan dukungan terhadap siapa pun dalam pelaksanaan pilkada. “saya dan pak Kapolda tidak memihak kepada siapapun, intinya kami dating ke Dompu demi kesehatan masyarakat banyak,” tambahnya. (Idin)