MATARAM, MATITINEWS.COM – Wakil Gubernur (Wagub) Nusa Tenggara Barat (NTB) DR. Hj. Sitti Rohmi Djalilah menyebut betapa dahsyatnya kekuatan promosi dalam membangun industeri Pariwisata. Kendati daerah masih diselimuti Pandemi Covid-19, Wagub menghendaki agar Promosi industeri pariwisata yang tersebar seluruh NTB dapat terus dilakukan.
Pangdam Udayana Perintahkan Jajaran TNI Untuk Selamatkan Hutan dari Perladangan dan Perambahan
“Manfaatkan semua platform media sosial seperti Facebook, Twitter, Instagram, Whatapps dan media informasi lainnya terlebih media pers karena sangat efektif dan tepat sasaran”, urai Wagub saat audiensi dengan Badan Promosi Pariwisata Daerah (BPPD) setempat di ruang kerjanya, Selasa 27/04.
Dipastikan Event Balap Motor Bergengsi di Gelar di Sirkuit Mandalika
Wagub meminta agar BPPD dapat mengemas potensi pariwisata yang terbentang di pulau Lombok dan pulau Sumbawa dalam sebuah bentuk promosi untuk menarik minat kunjungan wisatawan, baik wisatawan mancanegara (Wisman) maupun wisatawan domestik (Wisdom).
Bupati Kader Jaelani Ingatkan ASN, Pemerintahannya Tidak Menjual Jabatan
Wagub menyadari bahwa, sektor pariwisata adalah salah satu sektor yang paling terdampak akibat Pandemi Covid-19. Untuk menggeliatkannya maka harus dilakukan promosi yang lebih intensive. Saya berharap, BPPD harus lebih fokus lagi untuk meningkatkan kegiatan promosi dengan memanfaatkan teknologi informasi saat ini,” urainya
Wagub menjelaskan, salah satu kunci untuk meningkatkan kunjungan wisata di NTB terletak pada kekuatan promosi. Karenanya, BPPD diharapkan dapat bersinergi dengan semua pihak guna mengangkat potensi alam yang luar biasa ini seperti pantai, gunung, air terjun dan wisata desanya, ke semua jaringan media sosial. “Pembangunan pariwisata akan dapat direalisasikan hanya melalui promosi yang berkelanjutan”, jelas Ummi Rohmi.
Infrastruktur Sirkuit Mandalika Dipastikan Tuntas Juli 2021
Dia menyadari bahwa masih sangat banyak pekerjaan rumah (PR) yang harus diselesaikan untuk menunjang industeri pariwisata, terutama menata lingkungan dan kesadaran masyarakat di semua destinasi pariwisata.
Karenanya Wagub mengajak agar para pegiat pariwisata yang bergerak di travel, transpot maupun industri pariwisata lainnya mampu bersaing secara profesional dalam menyambut kunjungan wisata. “Wisata kita harus aman dari segala hal, sehingga wisatawan akan merasa bahagia ketika berlibur ke NTB,” pesan Ummi Rohmi.
Kepala BPPD NTB, Ari Garmono pada kesempatan itu mengungkapkan kesediaannya untuk terus meningkatkan promosi terhadap potensi wisata yang ada. Bahkan rencananya BPPD akan menggelar lomba video dan fotografer tentang destinasi pariwisata Pulau Lombok.
“dalam waktu dekat, kita akan menggelar lomba itu dengan mengundang para kreator muda untuk mempromosikan destinasi pariwisata di NTB,” jelasnya
Untuk terwujudnya rencana tersebut ia meminta dukungan dan sinergitas semua OPD lingkup Provinsi NTB demi mengangkat potensi-potensi pariwisata di tengah pandemi Covid-19. “Kita berharap dengan promosi yang dilakukan setidaknya dapat meningkatkan kunjugan wisatawan di daerah ini,” ungkap Ari Garmono (Idin)