DOMPU, MATITINEWS.COM – Dinas Kesehatan Kabupaten Dompu hari ini Selasa 06/09/2022 mengikuti bimbingan teknis pendampingan pengimputan data Innovative Goverment Award (IGA) yang dilaksanakan oleh Badan Riset dan Inovasi Daerah (BRIDA) Nusa Tanggara Barat (NTB) di ruang rapat Bappeda & Litbang Kabupaten Dompu.
Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Dompu Maman SKM, MM.Kes kepada wartaan menyampaikan bahwa inovasi yang tercipta dalam memberikan pelayanan kesehatan pada masyarakat sudah sangat banyak. Hal ini dibuktikan melalui terakreditasinya seluruh Puskesmas yang ada.
Katanya, dengan tercipatanya inovasi, baik dalam sistem Administrasi dan Manajemen, Upaya Kesehatan Masyarakat (UKM), Upaya Kesehatan Perorangan (UKP) tentu saja mengikuti 776 Elemen Penilaian.
Menurut Maman, selain berbagai inovasi yang tercipta dalam meningkatkan mutu pelayanan, tenaga kesehatan (Nakes) sebagai pemberi pelayanan selama ini tetap harus memperhatikan Norma Standar Prosedur Kriteria (NSPK).
“Pada prinsipnya inovasi sudah banyak kami kerjakan, hanya saja tidak terdokumentasi dan tidak diupload di Webside masing-masing puskesmas. Dengan adanya pendampingan ini, maka segala kegiatan inovasi akan terdokumentasi dengan baik termasuk dalam aplikasinya”, terang Kepala Dikes Dompu. (Idin/$)